Macam Sektor Sektor Perekonomian Indonesia - Sektor ekonomi negara Indonesia adalah sebagai berikut.
Pertanian
Indonesia memiliki tanah-tanah yang sangat subur untuk pertanian sehingga merupakan negara agraris yang didukung pula adanya iklimtropis. Hasil pertanian yang utama adalah padi, jagung, buah-buahan dan sayur-sayuran. Daerah pertanian utama di Indonesia yangmenghasilkan bahan pangan adalah Pulau Jawa, Sumatra, dan Sulawesi.
Perkebunan
Hasil-hasil perkebunan di Indonesia di samping untukmemenuhi kebutuhan dalam negeri, sebagian besar untuk komoditas ekspor.
Hasil-hasil perkebunan itu antara lain:
a) Teh dihasilkan di Pulau Jawa
b) Kelapa sawit dihasilkan di Pulau Sumatra
c) Kopi dihasilkan di Pulau Jawa dan Sumatra
d) Tebu dihasilkan di Pulau Jawa dan Sumatra
e) Karet dihasilkan di Pulau Jawa dan Sumatra
f) Coklat dihasilkan di Pulau Jawa dan Sumatra
g) Rotan dihasilkan di Pulau Kalimantan
3) Perikanan
Perairan yang luas menunjang usaha perikanan di Indonesia. Sementara di daerah pantai dibudidayakan perikanan air payau. Hasil perikanan berupa berbagai jenis ikan seperti ikan tuna, salmon, tongkol, pari dan cumi-cumi.
Kehutanan
Irian Jaya (Papua), Sumatra, Kalimantan dan Sulawesi merupakan pulau-pulau di Indonesia yang masih luas kawasan hutannya. Hasil hutannya antara lain rotan, kayu, getah damar dan hasil lainnya.
Perindustrian
Jenis-jenis industri yang berkembang di Indonesia antara lain: industri tekstil, industri petrokimia, industri makanan, industri pengolahan hasil hutan, industri baja, industri rokok, industri perakitan dan manufaktur lainnya.
Pertambangan
Hasil pertambangan di Indonesia sangat banyak dan beragam diantaranya:
a) Minyak bumi terdapat di Sumatra (Palembang, Jambi, Riau, Peurlak), Jawa (Brantas, Cepu, Indramayu, Cirebon, Kepulauan Seribu), Kalimantan (Balikpapan, P. Tarakan, Kutai, P. Bunyu), Papua (Sorong dan Batu), penambangan minyak lepas pantai tersebar di Selat Malaka, Kepualuan Natuna, Laut Jawa, Selat Makasar, dan Laut Sulawesi.
b) Batubara terdapat di Ombeline dekat Sawahlunto (Sumatra Barat), BukitAsamdiTanjung Enim(Sumatra Selatan), Bengkulu, Pulau Laut Kalimantan Selatan, Kutai.
c) Timah terdapat di Bangka, Belitung, Singkep dan Lingga.
d) Besi terdapat di Sumatra, Jawa, Kalimantan, Sulawesi.
e) Nikel terdapat di Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara,MalukuUtara, PulauGag dan Pulau Waigeo di Papua.
f) Emas dan Perak terdapat di Cikokok dan Kotagede (Jogjakarta), Kalimantan Tengah,
Rejanglebong (Bengkulu) serta Tembagapura (Papua).
g) Tembaga terdapat di Tembagapura, Sulawesi Utara, Sulawesi Selatan, dan Jawa Barat.
h) Aspal di Pulau Buton.
Pariwisata
Indonesia memiliki obyek-obyek wisata menarik baik berupa obyekwisata alam, obyek peninggalan sejarahmaupunwisata budaya. Beberapa obyek wisata yangmenjadi tujuan utama wisatawan asing yang berkunjung ke Indonesia antara lain, Pantai Kuta diBali, Candi Borobudur, Candi Prambanan, Kraton Yogyakarta, Kraton Solo, Taman Laut Bunaken serta masih banyak lagi obyek wisata alam lainnya.
Perdagangan
a) Ekspor utama: minyak dan produk minyak, gas alam, kayu dan produk kayu, produkmakanan, barang tenun, bijih logam, karet, dan teh.
b) Impor: barang elektronik, kendaraan bermotor, bahan kimia, gandum.
Sekian mengenai Sektor Sektor Perekonomian indonesia, semoga ini dapat bermanfaat agi semua yang membutuhkan dan terimakasih.
0 Response to "Sektor Sektor Perekonomian Indonesia"
Post a Comment