Sektor Perekonomian Thailand dan Laos

Sektor Perekonomian Thailand dan Laos -  Adalah mari kita belajar dengan materi dibawah ini, paling tidak ini adalah rangkuman yang bisa admin buat untuk para pembaca setia blog ini.


Sektor Perekonomian Thailand


1) Pertanian dan Perkebunan
Thailand dikenal sebagai negeri lumbung padi diAsia Tenggara. Padi menjadi andalan ekspor utama negeri Gajah Putih ini. Hasil pertanian dan perkebunan yang lain berupa nanas, jagung, karet, kapas, kopra, kapuk, tembakau, dan yute.

2) Perikanan
Perikanan di Thailand berupa perikanan darat (usaha tambak) dan penangkapan ikan di laut. Penangkapan ikan di laut dilakukan mulai dari Teluk Siamsampai ke Laut Cina Selatan. Hasilnya berupa ikan pari, makarel, udang dan kepiting. Hasil usaha perikanan selain untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri juga menjadi komoditas ekspor.

3) Kehutanan
Hasil hutan Thailand berupa kayu jati, rotan, dan bambu.

4) Pertambangan
Hasil tambang utama Thailand berupa timah putih yang dihasilkan di Semenanjung Thailand. Hasil tambang lain berupa tembaga, wolfram, timbal, seng, mangan, bijih besi, gas alam, dan batu bara.

5) Perindustrian
Industri yang berkembang di Thailand sebagian besar berupa industri kecil dan industri rumah tangga. Industri yang agak besar berupa industri semen, pengolahan timah, tekstil, rokok, gula, sabun dan industri batu permata.


Sektor Perekonomian Thailand dan Laos



6) Pariwisata
Bangkok, Pantai Pattaya, Phuket, Shangkala, Ayut thaya, dan ChiangMai merupakan daerah-daerah wisata utama Thailand yang banyak dikunjungi wisatawan domestik maupun wisatawan asing.

7) Perdagangan
a) Ekspor: pakaian, beras, karet, permata.
b) Impor: minyak bumi dan produk minyak bumi, mesin-mesin, bahan-kimia, besi baja.

Sebelumnya mengenai Sektor Perekonomian Filipina dan Vietnam mingkin dapat membantu




Sektor Perekonomian laos


Sektor-sektor ekonomi negara Laos adalah sebagai berikut:

1) Pertanian dan Perkebunan
Pertanian dan perkebunan, merupakan kegiatan ekonomi utama di Laos, hasilnya adalah padi, jagung, dan tembakau (di dataran Vientiane), kopi (di Plato Bolovens) dan kapas (di selatan).

2) Kehutanan
Hutan merupakan sumber daya alam penting di Laos. Hutan tersebut menghasilkan kayu jati, kayu besi, dan kayu mahoni. Selain itu hutan juga menghasilkan produk lain seperti kemenyan (yang digunakan dalam membuat parfum) dan sticklac (yang digunakan dalam pembuatan pernis).

3) Pertambangan
Hasil tambang utama yang terdapat di Laos adalah timah dan bijih besi. Selain itu terdapat juga batu bara, tembaga, dan timah hitam.

4) Perdagangan
a) Ekspor: timah, kayu, kopi.
b) Impor: bahan bakar, alat transportasi, mesin-mesin.



Sekian mengenai Sektor Perekonomian Thailand dan Laos, semoga ini dapat membantu kalian semua yang membutuhkan dan semoga bermanfaat.

0 Response to "Sektor Perekonomian Thailand dan Laos"

Post a Comment